Martabak HAR

Tanggal Pos: 2020-12-01
Kategori: Kuliner

Martabak HAR sebenarnya adalah menu masakan dari rumah makan HAR. RM HAR sendiri diambil dari singkatan nama pemiliknya yaitu Haji Abdul Rojak. Haji Abdul Rozak mulai berjualan martabak sejak tahun 1947 di Palembang. Seantero Palembang pasti tahu dengan resto ini, karena lokasinya yang sangat strategis terletak di jalan protokol Sudirman.

Martabak yang lebih dikenal dengan sebutan martabak HAR ini terbuat dari adonan terigu yang diisi dua butir telur. Biasanya menggunakan telur bebek atau telur ayam, pembeli juga bisa memesan martabak sayur yang berisi campuran irisan daun bawang dan telur. Martabak HAR disajikan dengan kari kambing dan kecap cabe. Martabak HAR merupakan perpaduan kuliner India dan Palembang, dengan penggunaan kari sebagai kuah.

Photo credit:
Photographer: Rangga Wibisono Food stylist: Nesia C. Silva